Dilarang keras menyalin isi blog ini tanpa menyertakan sumber aslinya!

Friday 4 December 2015

Tanda-Tanda Orang yang Out of The Box


Istilah "Out of The Box" mungkin sering kita dengar yang bila diterjemahkan artinya "Di luar kotak". Tapi istilah "Out of The Box" memiliki makna luas yaitu sesuatu yang berpikir atau bertindak di luar kebiasaan atau melakukan sesuatu dengan cara yang berbeda dengan orang lain. Berikut adalah beberapa tanda orang yang Out of The Box.

  1. Kreatif
    Orang yang kreatif adalah orang yang out of the box. Kenapa saya mengatakan begitu? Karena orang yang kreatif pasti memiliki ide dan inisiatif dalam mencipta dan melakukan sesuatu. Dan pola pikirnya pasti tidak sama dengan orang kebanyakan.
  2. Cerdas
    Kecerdasan dalam berpikir juga salah satu ciri dari orang yang out of the box. Kita pasti pernah mendengar istilah "berpikir secara out of the box". Artinya mereka berpikir dengan cerdas dan kreatif.
  3. Nekat
    Apa hubungannya istilah out of the box dengan nekat? Hubungannya adalah untuk melakukan sesuatu yang mereka pikirkan pasti memerlukan kenekatan karena cara yang mereka lakukan tidak sama dengan cara yang sering dilakukan oleh orang lain.
  4. Selalu mencari cara efektif
    Mereka juga selalu mencari cara yang efektif yaitu cara yang berdampak besar atau memiliki hasil yang banyak secara positif. Mereka pasti berpikir untuk mencari berbagai cara menggapai apa yang mereka inginkan.
  5. Punya rasa ingin tahu yang tinggi
    Rasa ingin tahu yang tinggi juga merupakan salah satu ciri orang yang out of the box. Rasa ingin tahu yang tinggi membuat mereka mencari solusi atau berbagai kiat untuk mencapai apa yang mereka inginkan. Mereka akan mencari berbagai info sebagai referensi tentang apa yang mereka rencanakan/yang akan mereka lakukan bisa dengan bertanya, browsing internet atau pengamatan.
  6. Tidak mudah terpengaruh
    Mereka juga tidak mudah terpengaruh dengan keadaan. Sebagai contoh, banyak orang melakukan cara A karena mayoritas banyak melakukannya. Tetapi kalau orang yang memiliki sifat out of the box pasti akan memakai cara lain atau cara yang mereka pikirkan sendiri walaupun banyak masukan-masukan yang mengharuskannya memakai cara A.
  7. Pantang menyerah
    Rencana kadang tidak berjalan mulus atau berakhir dengan kegagalan. Namun orang yang out of the box pasti tidak akan menyerah dan mencoba cara lain untuk menggapai apa yang mereka inginkan. Mereka pasti memiliki rencana atau cara cadangan untuk melakukan sesuatu.

    Itulah beberapa tanda orang yang Out-of-The-Box. Tanda-tanda yang saya paparkan dalam tulisan berdasarkan pengalaman dan pengamatan saya ditambah diskusi dengan rekan-rekan saya yang lain. Akhir kata saya ucapkan  terimakasih kepada pembaca dan saya mohon maaf bila ada kesalahan baik dalam penulisan maupun isi dari post saya ini.

Share this article:

Facebook Google+ Twitter