Bagi kalian yang lebih menyukai tempat tenang daripada tempat ramai seperti pasar ataupun tempat ramai lainnya. Beberapa tempat di bawah ini pasti masuk dalam daftar tempat yang kalian sering kunjungi atau kalian tuju jika mencari ketenangan. Yupz, huru-hara ataupun keramaian dan padatnya tempat yang ramai (apalagi kalo ada selebriti yang datang berkunjung) membuat kalian lebih memilih tempat yang tenang untuk membersihkan pikiran. Beberapa tempat di bawah ini bisa jadi sering kamu kunjungi dan mungkin menjadi tempat yang favorit. Mari kita simak dan teropong.
Kamar
Kamar merupakan dan udah pasti adalah tempat yang paling sering kita tuju untuk menenangkan pikiran maupun perasaan mulai dari tekanan pekerjaan yang kaya motor giling ataupun perasaan yang babak belur dihajar yang namanya cinta. Yang jelas kamar mungkin adalah tempat yang sering muncul dipikiran kita bila kita ingin menenangkan diri. Walau keadaan kamar kita rapi ataupun kaya kapal pecah kena bom nuklir, kamar tetap tempat yang paling nyaman menurut kita.Pinggiran sawah
Santai dipinggiran sawah menikmati semilir AC (Angin Cepoi-cepoi) untuk menenangkan diri dari segala tekanan yang ada. Melihat pak tani yang dengan semangat menanam padi atau sekedar menikmati indahnya alam ciptaan yang Maha Kuasa.Gudang
Bisa jadi karena di gudang ada tempat yang udah kita atur sedemikian rupa untuk jadi ‘kamar kedua’ untuk kita gunakan untuk melakukan aktivitas tertentu.Tempat ibadah
Berkunjung ke tempat ibadah untuk menenangkan pikiran dan juga untuk mendekatkan diri dengan yang Maha Kuasa. Mohon petunjuk terhadap segala masalah yang sedang menghimpit dan membuat lelah pikiran dan perasaan.Perpustakaan
Bagi kutu buku (bukan kutu kupret) perpustakaan adalah tempat yang wajib dikunjungi bila ingin menenangkan diri. Selain untuk membaca berbagai bacaan juga karena suasana yang udah pasti harus selalu tenang. Duduk di pojok atau di manapun menikmati berbagai bahan bacaan yang menarik atau yang kita suka akan mengurangi beban pikiran maupun perasaan yang terus mengikuti dan menghantui.Hutan
Pecinta alam pastinya akan memilih aktivitas menjelajahi alam ataupun hutan. hati jadi lebih tenang karena dekat dengan alam dan juga kita mensyukuri dan mengagumi betapa besarnya kekuasaan sang Maha Kuasa yang telah menciptakan alam sedemikian indah dan tidak bisa dituturkan dengan kata dan tidak bisa dijabarkan dengan pikiran. Juga kita harus memelihara apa yang ada di alam ini dan jangan hanya bisa merusaknya.Moga bermanfaat ya gan.